Kelalaian pekerjaan sering terjadi dilarut malam
Jasa transportasi memang tidak mengenal waktu apabila sering dimintakan oleh pengguna jasa, untuk loading maupun unloading hal ini lazim digunakan tapi sebenarnya banyak resiko apabila pekerjaan masih dilaksanakan sampai dengan dini hari.
Kelalaian sering terjadi diantara supir maupun pihak lain akibat kecapean maupun kondisi dilapangan yang sering dipaksakan hal ini akan mengakibatkan kerugian, dan kami sebagai jasa transportasi turut serta bertanggung jawab untuk menanggung biaya tersebut tapi tentu dengan toleransi yang dapat dijangkau oleh kami.
Berikut ini rangkaian kegiatan pembongkaran yang dilakukan pada dini hari sehingga salah satu bagian barang yang diangkut jatuh dan tertimpa dengan barang lain sehingga mengakibatkan kerusakan dibagian panel yang bersangkutan. Lokasi pembokaran sawangan, Depok.
Inilah beberapa hal yang kembali saling kita perhatikan, baik pemilik kenderaan maupun selaku pengguna jasa. Bagaimanapun kemampuan dan daya manusia ada kelemahannya. Terimakasih