INILAH.COM, Jakarta – Setelah mendapatkan persetujuan dari pemegang saham melakukan buyback saham publik, PT Telekomunikasi Indonesia (TLKM) baru merealisasikan pembelian kembali saham sebesar Rp343 miliar.
"Buyback saham publik sudah berjalan sebagaimana mestinya. Sampai hari ini kita sudah beli sudah 47 juta lembar lebih. Nilainya Rp343 miliar lebih," kata Direktur Keuangan TLKM, Sudiro Asno di Jakarta, Jumat malam (8/7). Sudiro melanjutkan harga buybackbya Rp7.190 per lembar.
Sebelumnya, Telkom naikkan pembelian kembali saham publik tahap IV senilai Rp5 triliun. Perseroan akan membeli sekitar 645,161 juta saham seharga Rp7.750 per saham. Jumlah saham ini sekitar 3,20%. Pembelian kembali saham tahap IV ini dilakukan dalam waktu 18 bulan terhitung sejak 19 Mei 2011.
Pembelian kembali saham ini akan dilaksanakan melalui pembelian saham pada Bursa Efek Indonesia (BEI) dan New York Stock Exchange.
Perseroan telah menunjuk PT Bahana Securities untuk melaksanakan pembelian kembali saham perseroan. Dana pembelian kembali saham ini akan didapatkan dari dana internal. [hid]